Lulusan Program Magister Teknik Pertambangan mampu bekerja sebagai perencana, pelaksana, dan pengawas dibidang teknik pertambangan pada instansi pemerintahan, pendidikan, penelitian, perusahaan, usaha jasa pertambangan, usaha lainnya dan wirausaha. Dengan demikian profil lulusan Program Magister Teknik Pertambangan adalah lulusan yang mampu mengelola kegiatan pertambangan, penelitian inovatif, dan mengembangkan jejaring melalui pendekatan multidisiplin dalam menyelesaikan permasalahan rekayasa pertambangan. Penjelasan detail kemampuan lulusan dideskripsikan sebagai berikut:

  1. Pengelola Industri Pertambangan: lulusan yang mampu merancang dan mengimplementasikan metode dan teknologi dalam mengelola sumber daya mineral yang ekonomis dan ramah lingkungan, serta memiliki keterampilan berwirausaha.
  2. Peneliti dan Pendidik: lulusan yang mampu berkomunikasi akademik efektif secara lisan dan tertulis, melakukan pembelajaran berkelanjutan secara mandiri dan tim, dan mengembangkan salah satu keahlian khusus bidang pertambangan.
  3. Konsultan Pertambangan: lulusan yang memiliki keterampilan khusus dan kemampuan mengembangkan wirausaha pada bidang pertambangan, serta mampu berkomunikasi dengan baik dan efektif.
  4. Pengelola Kebijakan Pertambangan: lulusan yang memiliki kemampuan menganalisis, mengembangkan sistem pengelolaan dan kebijakan pertambangan, dan mampu berkomunikasi dengan efektif